Jumat, 22 Agustus 2008

CLARiiON CX4, Sistem Penyimpanan EMC Kelas Menengah


EMC Corporation, pemimpin solusi informasi infrastruktur, hari ini memperkenalkan EMC CLARiiON CX4 Seri terbaru yang merupakan sistem penyimpanan kelas menengah.
Seri CLARiiON CX4 merupakan generasi terbaru dari keluarga pemimpin pasar CLARiiON untuk sistem penyimpanan berjaringan, yang mana terdapat lebih dari 300.000 sistem terintegrasi dan terdapat penyimpanan kelas menengah bertolok ukur pada ketersediaan Five 9, yaitu 99,999 persen lebih lama.


Dengan perkembangan data kira-kira 60 persen setiap tahunnya dan pengatur teknologi informasi menghadapi pertumbuhan biaya energi dan anggaran yang semakin minim, CLARiiON CX4 seri terbaru mempunyai keistimewaan baru multi built-in yang ideal untuk lingkungan pengguna virtual, termasuk prasarana VMware, menggunakan energi lebih sedikit, pemanfaatan storage yang bertambah baik, pelaksanaan dan pengelolaan dan melindungi keseluruhan investasi penyimpanan.

CLARiiON CX4 memiliki kinerja dua kali lebih baik, kapasitas dua kali lebih besar, memori dua kali lebih besar dan sederetan LUNs (logical unit numbers) dari generasi sebelumnya, sehingga memungkinkan untuk mendukung multi aplikasi utama pada satu susunan CLARiiON CX4.

Di samping itu, CX4 berkemampuan untuk mendukung dual-protocol Fibre Channel dan koneksi iSCSI storage area network (SAN) dengan pengembangan online, ciri khas yang unik ditawarkan ke pasar.

CX4 juga disebut-sebut sebagai satu-satunya penyedia penyimpanan kelas menengah di pasar untuk mendukung solid state disks (SSDs), dengan kecepatan 30 kali lipat lebih cepat dibanding dengan drive tradisional, memberikan waktu tanggapan dalam sub-milidetik dan menggunakan energi 98 persen lebih efisien pada basis IOPs (Operasi Input/Output per detik).

Seri CLARiiON CX4 terdiri dari empat model, yang didukung oleh manajemen dan piranti lunak replikasi CLARiiON termasuk EMC Navisphere Management Suite, EMC MirrorView, EMC SnapView, EMC San Copy dan piranti lunak lainnya.

Model-model terbaru tersebut antara lain CLARiiON CX4-120, CLARiiON CX4-240, CLARiiON CX4-480, dan CLARiiON CX4-960.

"Seri CLARiiON CX4 tidak dapat dibandingkan di dalam industri untuk skalabilitas, fitur, efisiensi energi dan kemudahan penggunaan. Dengan sistem generasi terbaru, kami telah memperpanjang kepemimpinan teknologi kami dan juga mengembangkan kesenjangan kompetitif ke titik yang lebih jauh lagi," kata Presiden EMC Divisi Storage David Donatelli, dalam siaran pers EMC, Kamis (21/8/2008).

Sementara itu, Country Manager EMC untuk Indonesia Ivan Tjahjadi mengatakan seri EMC Clariiion CX4 yang baru dapat meningkatkan kemampuan teknis perusahaan untuk membantu pelanggan di perusahaan skala menengah dan melindungi investasi teknologi mereka dengan fitur-fitur yang biasanya terdapat pada sistem high-end.

"Tujuan EMC adalah untuk menyediakan solusi bagi pelanggan di Indonesia dengan memberikan sistem kinerja yang lebih baik, ketersediaan, dan pada saat yang sama menghemat konsumsi energi serta biaya-biaya operasional," tandasnya.

Seri CLARiiON CX4 tersedia di seluruh dunia dari EMC, dari Velocity Program Partners dan Velocity Authorized Services Network (ASN) Partners.

Seri ini juga ditawarkan oleh Dell di bawah merek Dell/EMC dan Fujitsu Siemens Computers di bawah merek FibreCat. Kemampuan flash drive dan virtual provisioning akan siap pada bulan Oktober 2008.

Drive spin-down sudah tersedia di dalam EMC Disk Library hari ini, aplikasi tambahan untuk keperluan umum lainnya akan terus didukung karena masuk ke dalam kualifikasi di tahun 2009.

from :
http://www.blogger.com
^_^

Tidak ada komentar: